Berita Terkini
Bengkulu - Pasca berlangsungnya proses pemungutan suara dalam Pilkada Serentak 27 November 2024, Pemerintah Provinsi Bengkulu mengajak seluruh elemen masyarakat untuk berperan aktif dalam mengawal suara yang telah diberikan.
Pengawalan tersebut dinilai sebagai bentuk komitmen, terhadap pelaksanaan demokrasi yang jujur dan transparan.
Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Bengkulu, Dr. E. H. Rosjonsyah menekankan, pentingnya partisipasi masyarakat dalam menjaga integritas proses demokrasi khususnya Pilkada, terutama pada tahapan penghitungan dan rekapitulasi suara.
“Jadi kami mengajak seluruh masyarakat untuk terus mengawal suara yang telah diberikan. Ini penting untuk memastikan bahwa suara rakyat benar-benar dihitung secara jujur, adil dan sesuai aturan yang berlaku,” ungkapnya.
Pengawalan suara, menurut Rosjonsyah, bukan hanya tanggung jawab penyelenggara pemilu seperti KPU dan Bawaslu saja, tetapi juga menjadi tanggung jawab bersama antara masyarakat, pemerintah, dan seluruh pihak terkait.

“Masyarakat memiliki peran besar untuk memastikan proses demokrasi ini, berjalan tanpa gangguan dan sesuai dengan prinsip-prinsip keadilan,” ujarnya, Kamis (28/11/2024).
Dibagian lain, Rosjonsyah mengapresiasi antusiasme masyarakat Bengkulu dalam menggunakan hak pilih mereka, dalam Pilkada Serentak. Partisipasi pemilih menjadi bukti nyata, jika masyarakat Bengkulu memiliki kesadaran tinggi.
"Terutama pada pentingnya menentukan pemimpin daerah, yang dapat membawa perubahan positif," tambahnya.
Selain itu, Ia meminta dan mengingatkan semua pihak untuk tetap menjaga suasana kondusif selama proses pasca pemungutan suara berlangsung. Masing-masing pihak juga diharapkan dapat menerima hasil akhir yang nantinya ditetapkan KPU.
"Mari kita ciptakan suasana damai. Jika ada ketidakpuasan, gunakan jalur sesuai prosedur yang ada,” tegas Rosjonsyah.
Lebih lanjut, Rosjonsyah menyampaikan terima kasih kepada aparat keamanan, termasuk TNI dan Polri, yang telah bekerja keras menjaga stabilitas selama pelaksanaan Pilkada.
“Kita semua berharap, tahapan Pilkada serentak ini dapat berakhir dengan baik, membawa hasil terbaik untuk masa depan Bengkulu,” tutupnya. (adv)
Penulis: Oki || Editor: Riski