Skip to main content

Dukung Program Ketahanan Pangan!! Babinkamtibmas Pantau Lahan Tanam Jagung

Bhabinkamtibmas Sinar Mulya dan ketua BPD Sinar Mulya melakukan pemantauan lokasi  lahan jagung di lahan Desa Sinar Mulya
Bhabinkamtibmas Sinar Mulya dan ketua BPD Sinar Mulya melakukan pemantauan lokasi lahan jagung di lahan Desa Sinar Mulya

Penarafflesia.com – Polsek Maje melalui Bhabinkamtibmas melakukan pemantauan lokasi penanaman jagung di Desa Sinar Mulya. Lahan yang akan di tanami jagung dengan luas 1hektar. Program ini dalam rangka membantu pemerintah pusat untuk ketahanan pangan nasional, Sabtu, (8/2/2025).

“Program ini bertujuan mendukung target swasembada pangan nasional pada 2025. Termasuk di Kabupaten Kaur,” kata Kapolsek Maje Ipda, Alpino Melalui Bhabinkamtibmas Aipda, Zainal Aripin.

Disampaikan Babinkamtibmas, kegiatan ini merupakan bentuk komitmen, sinergi, dan kontribusi Polri untuk mendukung program prioritas Presiden RI dalam memperkuat ketahanan pangan.

Kementrian RI juga menyampaikan apresiasi atas dukungan penuh Polri dalam program ketahanan pangan yang dilaksanakan.

“Dengan harapan setelah penamaan dan pemanfaatan lahan tidur ini dapat membantu ketahanan pangan nasional,” ujar babinkamtibmas kecamatan Maje.

Terpisah, Ketua BPD Sinar Mulya Purwanto mengatakan, sinergisitas antara Kementan dan Polri dalam mewujudkan swasembada pangan diharapkan dapat menjadi langkah strategis untuk memperkuat ketahanan pangan nasional.

Ini sejalan dengan visi pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan petani dan stabilitas ekonomi nasional.

Dengan dukungan dan kolaborasi dari berbagai pihak, Indonesia optimis mencapai swasembada pangan yang berkelanjutan di masa depan.

“Tanaman jagung juga cocok dengan tekstur lahan yang ada di Desa Sinar Mulya. Bahkan banyak warga saat ini mulai menggarap lahan untuk menanam jagung,” Pungkasnya.
(Ahlan)

 

 

 

  • Bappeda

Berita Terkini